Ide postingan ini sebenranya bermula dari seorang temen yang kebetulan waktu itu lagi membuat makalah dan ada beberapa kata yang perlu diperbaiki dan kebetulah kata-kata tersebut ada pada beberapa halaman word yang jelas tidak mungkin untuk memperbaikinya secara manual yaitu kita cari dulu setiap kata tersebut dan baru memperbaikinya satu-satu.
Oke langsung saja menuju ketutorialnya ....
- Pertama yang jelas kita harus membuka file microscoft word yang kata-katanya akan kita perbaiki(kalian bisa menggunakan versi microscoft word versi berapapun)
- Setelah kita berhasil membuka file microscoft wordnya, pada keyboard kita tekan tombol “Ctrl dan H” secara bersamaan
- Kemudian akan muncul tab “replace”
- Pada kolom “Find what” kita masukan kata yang akan kita ubah
- Pada kolom “Replace with” kita masukan kata pengganti
- Setelah itu klik pada “replace All” untuk mengganti semua kata tadi (semua kata network kita ganti dengan kata komputer)
Sebagai contoh disini saya akan mengganti semua kata network menjadi komputer |
- Untuk mengecek apakah semua kata tadi sudah benar-benar diganti kalian bisa menggunakan fasilitas pencarian yang sudah disediakan di microscoft word dengan cara tekan tombol “Ctrl dan F” secara bersamaan
- Pada “kolom” ketikan kata yang baru saja kalian ganti dan kemudian klik “enter” untuk memeriksanya.
Ditunggu postingan selanjutnya gan...
ReplyDelete